Tentang IKA Foundation
IKA Foundation adalah yayasan nirlaba yang mengemban amanah untuk menghimpun, mengelola dan mendayagunakan dana sosial dari masyarakat dan didedikasikan untuk membangun kesejahteraan anak-anak. Kami percaya, setiap anak di dunia berhak mendapatkan kesempatan untuk hidup bahagia dan sehat, bebas dari kemiskinan, eksploitasi serta kekerasan. Yayasan ini bersifat independen, mandiri dan tidak berpihak pada kepentingan kelompok tertentu dengan semangat pengabdian masyarakat. Dalam aktivitas program, IKA Foundation bekerja sama dengan masyarakat melalui penghimpunan dana sosial masyarakat yang tidak mengikat dan Corporate Social Responsibility (CSR).
Latar Belakang
IKA Foundation terbentuk karena terinspirasi dari impian dan cita-cita milik Intan Kinanti Angligan yang telah berpulang pada tanggal 25 Maret 2021. Menyelesaikan kuliahnya pada jurusan Psikologi Universitas Udayana Baliserta mengenyam program Magisternya di George Mason University di Virginia – Amerika Serikat. Sepanjang hidupnya, gadis ini selalu merasa terpanggil untuk membantu anak-anak yang berkekurangan, baik dari segi fisik, mental, materi, edukasi, hingga proteksi.
Walau telah tiada, sosok Intan Kinanti Angligan telah menyentuh hidup keluarga orang-orang disekitarnya, wanita yang sederhana, pengertian dalam segala hal, memiliki jiwa menolong yang tinggi, teguh pada pendirian dan selalu berpikiran positif.
Pada akhir masa hidupnya, Ia bersama keluarganya pergi untuk berlibur dan berobat di Villa Kaleran yang terletak dekat Pantai Rambut Siwi. Suatu sore di pantai Rambut Siwi, saat sedang menikmati matahari tenggelam dan deburan ombak, perhatiannya teralihkan oleh seorang anak kecil yang sedang berjalan bersama ibunya. Bocah tersebut ternyata merupakan salah satu pejuang leukimia dan sedang menjalani kemoterapi. Mereka pun saling bertukar cerita, dan hal ini menggerakkan sesuatu yang ada dalam diri gadis ini.
Sepulangnya, Ia mengajak Ayahnya untuk berbicara dari hati ke hati. Ia bercerita mengenai pertemuannya dengan si bocah kecil dan bagaimana Ia tersentuh untuk mengulurkan tangannya untuk membantu anak-anak yang menderita penyakit dan gangguan lainnya. Keinginannya ini disambut dengan baik oleh Ayahnya.
Hasrat dan semangat Intan Kinanti Angligan untuk membantu inilah yang menggugah hati para pendiri IKA Foundation untuk mewujudkan impian yang mulia ini. Kedua orang tua bersama keluarga dan kerabat berusaha untuk mewujudkan impian terakhirnya, yaitu membantu wanita dan khususnya anak-anak kecil yang menderita dan membutuhkan perawatan.
Melalui Yayasan Intan Kinanti Angligan (IKA Foundation), para pendiri ingin meneruskan semangat dari Intan Kinanti Angligan untuk menolong dan berbagi untuk membantu sesama yang membutuhkan perlindungan dan bimbingan.
Visi & Misi
Melalui IKA Foundation, kami mengajak Anda untuk turut membantu meningkatkan kesejahteraan hidup wanita dan anak-anak Indonesia. Bantuan yang akan diberikan oleh IKA Foundation tidak hanya dalam bentuk materiil saja, namun juga imateriil seperti asistensi hukum, psikososial, hingga edukasi dan pemberdayaan. IKA Foundation berjuang untuk meningkatkan kesejahteraan perempuan dan anak-anak dalam bentuk perlindungan dan pemenuhan hak asasi.
IKA Foundation memiliki visi untuk mewujudkan keterpaduan layanan yang memberikan perlindungan dan pemenuhan terhadap anak dan perempuan berbasis kedermawanan dan kerelawanan masyarakat untuk mewujudkan peradaban dunia yang lebih baik.